Sebut Penerimaan PPPK Jadi Beban Negara, Taufan Pawe Minta Maaf
Cari Berita

Iklan Atas

iklan

Sebut Penerimaan PPPK Jadi Beban Negara, Taufan Pawe Minta Maaf

inilahpos
14 Februari 2025

Sebut Penerimaan PPPK Jadi Beban Negara, Taufan Pawe Minta Maaf
Anggota DPR RI Taufan Pawe. (Tangkapan layar TVR Parlemen)


INILAHPOS.com - Anggota Komisi II DPR RI Fraksi Golkar Taufan Pawe belakangan ini sempat menjadi sorotan publik lantaran menyebut penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) menjadi beban negara.


"Penerimaan PPPK ini betul-betul menjadi beban negara kita. Kita tidak bisa pungkiri, Pak. Dan ini linear ke daerah," ucap Taufan Pawe dalam Rapat Kerja Komisi DPR RI di Kompleks Senayan, Rabu (12/2/2025) lalu.


Pasca pernyataannya yang banyak mengundang reaksi dari berbagai kalangan, mantan Walikota Pare-Pare ini akhirnya minta maaf. Dia mengaku keliru telah mengucapkan hal tersebut pada RDP.


Berikut pernyataan Tauwan Pawe anggota DPR RI asal Sulawesi Selatan II dikutip dari akun Instagram pribadinya, Jumat, (14/2/2025).


Assalamualaikum dan selamat malam bagi seluruh Masyarakat khususnya Honorer dan PPPK.


Saya meminta maaf sedalam-dalamnya kepada Masyarakat khususnya honorer dan PPPK atas pernyataan saya pada RDP rabu kemarin khususnya pada Frasa "BEBAN NEGARA" yang kemudian saya anggap keliru telah saya ucapkan pada RDP tersebut. 


Pada akhirnya timbul reaksi masyarakat yang mengkritik saya baik via sosial media, dan melalui pesan whatsapp.


Sebagai anggota DPR tentu saya siap menerima segala kritikan, dan saya anggap menjadi pembelajaran berharga bagi saya untuk terus belajar dan memperjuangkan aspirasi-aspirasi yang telah masuk melalui saya, khususnya terkait Honorer dan PPPK.


Izinkan saya melalui postingan ini menyampaikan poin-poin Bahan Rapat, yang saya olah dari berbagai aspirasi masyarakat diberbagai daerah yang telah saya kunjungi sebagai upaya meluruskan statement saya.


Tentunya saya kembali memohon maaf atas statement saya, semoga menjadi pembelajaran bagi saya pribadi.