Si Jago Merah Mengamuk di Jalan Agus Salim Sinjai, Satu Rumah dan Motor Ludes Terbakar
Cari Berita

Iklan Atas

iklan

Si Jago Merah Mengamuk di Jalan Agus Salim Sinjai, Satu Rumah dan Motor Ludes Terbakar

inilahpos
07 Februari 2025


INILAHPOS.com - Kebakaran hebat melanda sebuah rumah di Jalan Agus Salim, Kelurahan Balangnipa, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Jumat (7/2/2025) malam sekitar pukul 19.20 WITA.


Rumah milik Salamung menjadi korban amukan si jago merah, dengan api melalap habis bangunan beserta satu unit sepeda motor yang ada di dalamnya.


Berdasarkan pantauan dilokasi, tiga unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api. 


Petugas berjibaku selama beberapa waktu sebelum akhirnya berhasil mengendalikan kobaran api agar tidak merembet ke bangunan lain.


Hingga saat ini, penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan. Namun, dugaan sementara mengarah pada korsleting listrik yang memicu percikan api hingga membesar.

Beruntung, dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa.